
Bupati Pati Sosialisasikan Program-Program Prioritasnya saat Halalbihalal di Tambakromo
PATI, Lingkartv.com – Bupati Pati Sudewo menghadiri acara Halalbihalal dengan Camat Tambakromo beserta istri dan seluruh Kepala Desa se-Kecamatan Tambakromo beserta istri pada Jumat (18/4/2025).
Acara yang digelar di Aula Pertemuan Milik Kepala Desa Kedalingan ini tidak sekadar menjadi ajang silaturahmi, namun juga menjadi kesempatan strategis bagi Bupati untuk menyampaikan arah kebijakan penting yang akan menjadi fokus pemerintahannya.
Dalam wawancara, Bupati menekankan bahwa Halalbihalal ini merupakan momentum yang tepat untuk menyampaikan sekaligus menyosialisasikan sejumlah program prioritas yang akan dijalankan Pemkab Pati di berbagai sektor vital, seperti pendidikan, pertanian, kesehatan, dan infrastruktur.
“Saya harap para kepala desa bisa menjadi ujung tombak dalam mengawal dan melaksanakan kebijakan ini di lapangan,” tegas Sudewo.
Salah satu kebijakan penting yang disampaikan adalah penerapan jam belajar malam bagi anak-anak dari pukul 19.00 hingga 21.00, di mana anak-anak diimbau untuk berada di rumah dan fokus belajar. Selain itu, penggunaan handphone oleh anak-anak akan dibatasi dan hanya diperbolehkan pada hari libur.
Kebijakan ini juga disertai larangan bagi anak-anak untuk bekerja membantu orang tua, mereka diminta untuk fokus sepenuhnya pada pendidikan.
“Anak-anak tidak boleh pegang handphone, apalagi bekerja membantu orang tua. Mereka harus belajar. Ini demi masa depan mereka,” jelas Sudewo.
Di sektor pertanian, Sudewo menargetkan peningkatan produksi gabah minimal 10 ton per hektare. Ia meminta kesadaran kolektif dari para kepala desa untuk menyosialisasikan target ini kepada para petani di wilayahnya.
“Kabupaten Pati memiliki potensi besar. Dengan kerja sama dan dukungan dari semua pihak, saya yakin kita bisa menjadikan Pati sebagai kabupaten yang adil dan makmur,” ucapnya.
Menutup wawancara, Sudewo juga memohon doa dan dukungan agar kepemimpinannya diberikan kelancaran dan keberkahan oleh Allah SWT. (Nailin RA / Lingkartv.com)