
Gubernur Jateng Tegaskan Komitmen Capai Swasembada Pangan Lewat Musrenbang Wilayah
Pati, Lingkartv.com – Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ahmad Luthfi menegaskan bahwa fokus utama Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Wilayah Eks Keresidenan Pati adalah upaya mencapai swasembada pangan pada tahun 2026.
“Hal ini baru belanja masalah awal dan finalnya nanti saat Musrenbang tingkat Jateng. Nantinya, juga akan mengundang tokoh masyarakat yang dipimpin oleh Forkopimda untuk menyampaikan jalan keluar permasalahan di daerahnya masing-masing,” ujar Luthfi usai menghadiri Musrenbang di Pendapa Kabupaten Pati, Senin (21/4).
Ia menjelaskan bahwa pembahasan dalam Musrenbang ini dilakukan secara bertahap. Tahun-tahun sebelumnya telah dituntaskan melalui RPJMD bersama seluruh bupati dan wali kota, dengan fokus pada berbagai sektor seperti infrastruktur pertanian, jalan, sekolah, pengembangan SDM, serta bidang kesehatan.
Adapun tahun 2026 yang kini mulai disiapkan disebutnya sebagai batu loncatan menuju swasembada pangan di Jawa Tengah.
Gubernur menyebut, Provinsi Jawa Tengah ditargetkan mampu memproduksi 11 juta ton gabah kering giling (GKG). Ia menyatakan optimistis target tersebut tercapai, karena hingga bulan keempat tahun 2025, sudah terealisasi 4,9 juta ton.
Realisasi produksi pangan tahun 2024 pun menunjukkan hasil menggembirakan, yaitu 8,8 juta ton atau menyumbang 16,73 persen produksi nasional, menjadikan Jawa Tengah sebagai kontributor terbesar kedua setelah Jawa Timur.
Untuk mencapai target swasembada pangan, sejumlah langkah strategis tengah dilakukan, termasuk upaya mempertahankan lahan pertanian dari alih fungsi yang tidak terkendali.
“Dalam membangun tidak boleh semena-mena jalur hijau dijadikan bangunan demi mempertahankan lahan pertanian,” tegasnya.
Selain itu, perbaikan saluran irigasi primer dan sekunder juga terus dilakukan. Pemerintah juga melakukan pemetaan terhadap daerah-daerah rawan kekeringan saat musim kemarau. Intervensi seperti pembangunan sumur dan solusi teknis lainnya akan dibahas lebih lanjut setelah Musrenbang ini. (HMS – Lingkartv.com)