
Bupati Sudewo Tunjuk Riyoso Jadi Plt. Sekda Pati dan Jumani Staf Ahli
PATI, Lingkartv.com – Bupati Pati Sudewo kembali melakukan rotasi jabatan di lingkungan pejabat struktural sebagai bagian dari upaya penyegaran organisasi pada Rabu, 2 Juli 2025. Dalam perombakan kali ini, Riyoso resmi ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) menggantikan Jumani, yang kini menduduki jabatan sebagai Staf Ahli Bupati.
Riyoso Rangkap Jabatan sebagai Kepala DPUTR Pati
Sebagai Plt. Sekda Pati yang baru, Riyoso tetap merangkap sebagai Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Pati. Sedangkan jabatan sebelumnya, Plt. Inspektur kini dipercayakan kepada Teguh Widyatmoko.
Bupati Pati menilai pergeseran ini merupakan hal lumrah untuk meningkatkan kinerja pemerintahan agar tetap optimal.
“Dengan pergantian ini, harapannya kinerja di setiap organisasi pemerintahan Kabupaten Pati berjalan dengan baik, dan ini sesuatu yang biasa dilakukan di pemerintahan. Di organisasi mana saja, ada pergeseran-pergeseran dan rotasi adalah hal biasa, sebagai upaya penyegaran agar punya semangat kerja,” jelas Bupati Sudewo. (Mutia Parasti / Lingkartv.com)